Plastik pada mulanya ditemukan di Swedia pada tahun 1959, walaupun sebuah kemajuan yang menguntungkan untuk kita, plastik banyak menuai kritikan karena memiliki dampak buruk pada lingkungan. Dari kekurangan tersebut kenapa plastik masih marak digunakan? mari kita cari tahu tentang 6 kelebihan kantong plastik yang membuat benda ini masih digunakan hingga sekarang.
Kantong plastik marak digunakan untuk berbelanja, sebagai tempat makanan, dan tempat barang barang di kehidupan sehari hari. Polyethylene, polypropylene, dan polyvinyl chloride (PVC) adalah material yang sering digunakan untuk membuat kantong plastik. Kantong plastik ada marak digunakan karena suatu alasan. Barang ini murah, ringan, dan kuat. Barang ini tahan air dan bisa kamu bawa kemana mana. Selain itu kamu bisa mendaur ulang benda ini agar tidak merusak lingkungan.
2. Murah dan Mudah Didapat
Kantong plastik adalah solusi untuk banyak kegiatan, dalam bisnis ataupun konsumer karena benda ini murah untuk dibuat. Faktanya, mengganti kantong plastik dengan kantong kertas akan menambah dana triliunan rupiah untuk kebutuhan belanja satu negara. Semua orang lebih mengehmat jika membeli kantong plastik dibandingkan kantong kertas karena kamu dapat membelinya seharga 500 rupiah dibandingkan kantong kertas yang memiliki harga minimal 2000 rupiah pada supermarket. Selain itu kantong plastik sangat mudah didapat dimana mana, jadi ketika kamu membutuhkan kantong kamu dapat mendapatkan kantong plastik dimanapun dibandingkan kesulitan dalam mendapatkan kantong berbahan kertas.
3. Serbaguna
Ketika diberikan pilihan antara kantong kertas atau kantong plastik, kebanyakan orang akan memilih kantong plastik pada saat berbelanja, hal ini dikarenakan plastik lebih murah dan lebih tahan jika dibandingkan dengan kantong kertas. Sebuah penelitian membuktikan bahwa mengganti kantong plastik dengan kantong kertas akan menaikkan biaya belanja perusahaan, belum lagi kantong kertas yang mudah sobek sehingga akan lebih membengkakan dana. Selain itu reusable bag masih membutuhkan kamu untuk mengeringkan dan membersihkannya secara rutih dimana itu sangatlah merepotkan jika dibandingkan dengan kepraktisan kantong plastik.
Pada bisnis agrikultur, kantong plastik biasa digunakan untuk mengemas tanaman, bibit, dan melindungi tanaman dari hama. Menggantinya dengan bahan lain akan menambah biaya dan jam kerja yang banyak. Pada bisnis manufaktur, kantong plastik selain untuk mengemas produk, benda ini digunakan juga untuk melindungi peralatan, memastikan pengiriman aman, dan melindungi alat produksi. Menggantinya akan membuat proses produksi berjalan lambat bahkan terhambat dan juga akan membengkakan biaya. Pada supermarket atau usaha perbelanjaan, kantong plastik membuat kerja menjadi lebih cepat. Menggantinya dengan bahan lain malah akan membuat konsumen mengeluarkan biaya lebih dan berpotensi untuk mengurangi pelanggan. Untuk perusahaan akan membuat biaya membengkak lebih besar.
Kantong plastik adalah juara dalam ketangguhan, bisa bertahan disegala kondisi tanpa kerusakan yang berarti dibandingkan dengan kantong berbahan lain. Benda ini bisa membawa banyak barang, melindungi bahan dari kerusakan, dan mampu bertahan di segala kondisi seperti hujan atau cipratan air. Selain itu kantong plastik dapat digunakan hingga 10 kali pemakaian dan bisa lebih banyak tergantung bahan plastiknya. Ini artinya 1 kantong plastik bisa mengganti 10 kantong kertas, yang mana mengurangi pengeluaran dan sampah kamu.
5. Sudah Digunakan DImana mana
Kantong plastik dapat digunakan untuk segala kebutuhan dan kamu tidak perlu menyisakan banyak ruangan untuk membawa benda ini, karena fleksibilitas dan beratnya yang ringat bisa kamu bawa kemana saja. Bayangkan saja jika dikehidupan kamu tidak memiliki akses ke kantong plastik, maka akan susah untuk membawa segala sesuatu dan kamu harus menyiapkan banyak ruangan untuk kantong kertas kamu.
6. Plastik Ternyata Ramah Lingkungan
Di dunia yang banyak membahas tentang masalah lingkungan, kantong plastik sering sekali mendapat banyak kritik. Tapi apakah kamu tahu kalau ternyata kantong plastik itu ramah lingkungan?
Perbedaannya ada pada konsumsi bahan bakar kendaraan ketika kamu mengirim kantong plastik yang ringan dan fleksibel dengan kantong kertas yang berat, besar, dan mudah robek. Karena kantong plastik lebih ringan dan fleksibel, artinya kamu dapat mengirim kantong plastik dalam sekali kirim dengan jumlah yang banyak dan terjamin minimalnya kerusakan, yang mana artinya konsumsi bahan bakar kendaraan lebih sedikit jika dibandingkan dengan kantong kertas.
Mendaur ulang kantong plastik bukan hanya akan mengurangi sampah, namun ini juga tentang terciptanya produk dengan fungsi baru dengan bahan yang sama. Ketika kamu mendaur ulang kantong plastik, kamu mengubahnya menjadi produk lain dengan fungsi yang lebih bermanfaat. Ini akan membuat manfaat ke kehidupan kamu dengan fungsinya dan mengurangi kerusakan lingkungan.
Kantong plastik sangatlah tipis dan kecil jika dibandingkan dengan kantong berbahan lain, artinya kamu membutuhkan tempat yang lebih sedikit untuk menyimpan bahkan membuang kantong plastik. Karena semakin banyak benda itu menggunakan tempat, otomatis kamu membutuhkan tempat baru untuk menyimpan dan membuang benda itu. Maka dari itu kantong plastik adalah solusi yang baik.
Selain semua itu, plastik sudah berevolusi menjadi benda yang ramah lingkungan. Inovasi bioplastik dan plastik biodegradable sudah ada yang mana plastik bisa terurai dalam tanah namun masih memiliki karakteristik dari plastik itu sendiri yang kuat, fleksibel, dan mudah dibawa dimana mana.
Ingin mendapatkan plastik murah untuk kebutuhan industri atau sehari hari kamu? Hubungi Karya Kreatif sekarang dan dapatkan plastik dengan harga terjangkau dengan kualitas terbaik di Indonesia.
Kesimpulan
Kantong plastik mungkin adalah barang yang simpel dan sepele, namun kelebihannya tidak dapat dikalahkan oleh kantong berbahan lain. Ini dikarenakan keuntungannya yang banyak seperti kuat, tidak mudah rusak, fleksibel, murah, dan tahan di segala kondisi. Hal tersebutlah yang menjadi alasan kenapa masih banyak yang menggunakan kantong plastik dibandingkan dengan kantong jenis lain.
CV Karya Kreatif Kami Menyediakan Kebutuhan Sanitasi Rumah Sakit Lengkap seperti Kantong Limbah Medis dan Non Medis, Tempat Sampah, Kontainer Sampah, Safetybox (Kotak limbah Jarum) dan Kebutuhan Sanitasi Lainnya